PMI SOSIALISASIKAN ASB DAN DONDAR PADA KEGIATAN MPLS SMPN 3 CILEGON

CILEGON.- Markas PMI Kota Cilegon, Kamis (13/07/2023) memberikan materi tentang mengenalkan Perhimpunan Palang Merah Indonesia, Ayo Siaga Bencana (ASB) dan Donor Darah (Dondar) kepada siswa baru SMP Negeri 3 Kota Cilegon pada kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun pelajaran 2023-2024. Acara tersebut dihadiri Kepala Sekolah, Agus Darmanto, Pembina PMR, Holifah, Pelatih/Fasilitator, Hidayatulloh dan 3 (tiga) Relawan PMI Kota Cilegon.

"Pada hari ini, kegiatan MPLS diisi dengan pengenalan materi Ayo Siaga Bencana dan Donor Darah yang disampaikan oleh rekan-rekan relawan PMI Kota Cilegon. Para siswa baru ternyata sangat antusias dan senang dengan pemberian materi-materi tersebut," ucap Kepala SMP Negeri 3 Kota Cilegon, Agus Darmanto.

Dikatakan, penyampaian materi-materi kepalangmerahan telah menjadi agenda tahunan setiap pelaksanaan MPLS di SMP Negeri 3 Kota Cilegon. "Di sekolah kami, siswa yang berminat menjadi anggota PMR sangat banyak. Ini dikarenakan, setiap kegiatan MPLS, kami menggandeng Markas PMI Kota Cilegon untuk mempromosikan kegiatan PMR," katanya.

Agus mengakui, selama ini, banyak manfaat bagi siswa ketika mengikuti ekstrakurikuler PMR antara lain mendidik jiwa peduli sesama, siap dan siaga dalam menghadapi bencana. "Banyak manfaatnya ikut ekstra PMR. Kami berharap, anak-anak kami kelak bisa menjadi relawan-relawan yang peduli menolong sesama dan tangguh dalam menghadapi bencana," katanya.

Sekretaris PMI Kota Cilegon, Ujang Samsul mengatakan, anggota PMR merupakan relawan masa depan yang harus senantiasa diberikan pembinaan secara terus menerus. "Pembinaan dilakukan oleh pihak sekolah dengan PMI secara berkelanjutan. Mereka diberikan materi-materi kepalangmerahan sesuai dengan tingkatan PMR, yakni Mula di tingkat sekolah dasar, Madya di tingkat sekolah menengah pertama dan Wira di sekolah menengah atas," paparnya.***

BERITA TERBARU

PMI SOSIALISASIKAN ASB DAN DONDAR PADA KEGIATAN MPLS SMPN 3 CILEGON

CILEGON.- Markas PMI Kota Cilegon, Kamis (13/07/2023) memberikan materi tentang mengenalkan Perhimpunan Palang Merah Indonesia, Ayo Siaga Bencana (ASB) dan Donor Darah (Dondar) kepada siswa baru SMP Negeri 3 Kota Cilegon pada kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun pelajaran 2023-2024. Acara tersebut dihadiri Kepala Sekolah, Agus Darmanto, Pembina PMR, Holifah, Pelatih/Fasilitator, Hidayatulloh dan 3 (tiga) Relawan PMI Kota Cilegon.

"Pada hari ini, kegiatan MPLS diisi dengan pengenalan materi Ayo Siaga Bencana dan Donor Darah yang disampaikan oleh rekan-rekan relawan PMI Kota Cilegon. Para siswa baru ternyata sangat antusias dan senang dengan pemberian materi-materi tersebut," ucap Kepala SMP Negeri 3 Kota Cilegon, Agus Darmanto.

Dikatakan, penyampaian materi-materi kepalangmerahan telah menjadi agenda tahunan setiap pelaksanaan MPLS di SMP Negeri 3 Kota Cilegon. "Di sekolah kami, siswa yang berminat menjadi anggota PMR sangat banyak. Ini dikarenakan, setiap kegiatan MPLS, kami menggandeng Markas PMI Kota Cilegon untuk mempromosikan kegiatan PMR," katanya.

Agus mengakui, selama ini, banyak manfaat bagi siswa ketika mengikuti ekstrakurikuler PMR antara lain mendidik jiwa peduli sesama, siap dan siaga dalam menghadapi bencana. "Banyak manfaatnya ikut ekstra PMR. Kami berharap, anak-anak kami kelak bisa menjadi relawan-relawan yang peduli menolong sesama dan tangguh dalam menghadapi bencana," katanya.

Sekretaris PMI Kota Cilegon, Ujang Samsul mengatakan, anggota PMR merupakan relawan masa depan yang harus senantiasa diberikan pembinaan secara terus menerus. "Pembinaan dilakukan oleh pihak sekolah dengan PMI secara berkelanjutan. Mereka diberikan materi-materi kepalangmerahan sesuai dengan tingkatan PMR, yakni Mula di tingkat sekolah dasar, Madya di tingkat sekolah menengah pertama dan Wira di sekolah menengah atas," paparnya.***